Pemkab Mamuju Tengah Terus Komitmen Tingkatkan Cakupan Peserta JKN

MAMUJU TENGAH, DIKITA.id – Asisten 1 Bagian Pemerintahan, Pemerintah Kabupaten Mamuju Tengah, H. Bahri mendukung penuh upaya BPJS Kesehatan dalam peningkatan cakupan peserta program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) melalui sebuah langkah konkret bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Mamuju.

“Kami akan lakukan peningkatan kualitas data terlebih dahulu, setelahnya dapat kita tentukan penduduk yang memerlukan bantuan iuran dan tidak. Kemudian dapat mengoptimalkan segmen Pekerja Penerima Upah (PPU),” ujarnya dalam Forum Kemitraan Pemangku Kepentingan Program JKN Kabupaten Mamuju Tengah, Rabu (24/08).

Lebih lanjut, Bahri menyampaikan ada beberapa keuntungan bagi berbagai pihak jika Kabupaten Mamuju Tengah bisa mendapat predikat Universal Health Coverage (UHC).

“Salah satu keuntungan apabila telah UHC adalah dapat terdaftar menjadi peserta penerima bantuan iuran tanpa harus menunggu masa cut off bulan berikutnya. Hal tersebut berarti daftar hari ini, maka hari ini juga bisa dilayani,” imbaunya.

Bahri berharap, OPD terkait dan seluruh pemangku kepentingan memberi dukungan dan kontribusinya agar UHC di Mamuju Tengah segera terwujud.

Hal tersebut diamini oleh Kepala BPJS Kesehatan Cabang Mamuju, St. Umrah Nurdin. Forum Kemitraan harus menghasilkan langkah konkret dari seluruh pemangku kepentingan Program JKN untuk meningkatkan capaian peserta JKN pada beberapa segmen di Kabupaten Mamuju Tengah.

“Kami berharap solusi terhadap pemenuhan anggaran iuran PBPU Pemda dari seluruh stakeholder yang terkait, agar program tetap sustain berjalan di Kabupaten Mamuju Tengah,” harapnya.

Selain itu, Umrah juga berterima kasih kepada Asisten 1 Bagian Pemerintahan Kabupaten Mamuju Tengah karena berkomitmen akan segera menginstruksikan seluruh kepala desa dan seluruh aparat desa di Kabupaten Mamuju Tengah untuk terdaftar dalam Program JKN.

“Kepesertaan KP Desa yang baru terdaftar 34 dari 54 desa, setelah forum ini semoga bisa segera menjadi 100%. Ini juga untuk mendukung percepatan UHC,” harapnya.

image_pdfimage_print
Spread the love

Komentar