Bupati Mamuju Buka Safari Ramadan di Tommo 

Mamuju, Dikita.id – Bupati Mamuju, Siti Sutinah Suhardi, membuka safari ramadan 1443 hijriah pertama di Kecamatan Tommo, Senin, 11 April 2022.

Acara dimulai dengan penyerahan bantuan paket sembako yang diserahkan langsung Siti Sutinah ke masyarakat.

Kemudian disusul penyerahan bantuan hibah bantuan rumah ibadah senilai Rp. 235.000.000 untuk empat unit masjid, satu gereja dan dua pura.

“Kita juga harus realistis bahwa pembangunan keagamaan tidak boleh mengabaikan pembangunan fisik sarana ibadah. Tahun ini, kami sudah mengalokasikan dana miliaran rupiah untuk dana hibah rumah ibadah,” kata Siti Sutinah.

Setelah penyerahan bantuan, acara dilanjutkan dengan tausiyah jelang buka yang dibawakan oleh Ustad Hajrul Malik.

Salah satu poin penting dalam tausiyah yang dibawakan adalah pentingnya mempraktikkan tiga kunci ketenangan hidup, yakni bersyukur, bersabar, dan memaafkan.

(ADV)

image_pdfimage_print
Spread the love

Komentar