Masyarakat dan Pemdes Mesakada Bersama Susun RMPJMDes

MAMASA, Dikita.id- Masyarakat dan Pemerintah Desa (Pemdes) Mesakada, Kecamatan Tandukalua’, Kab. Mamasa bersama-sama susun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes).

Kepala Desa Mesakada, Demmanala setelah proses musyawarah menyampaikan. Dalam visi dan misi Pemerintah Desa Mesakada adalah bagaimana desa dapat mandiri dalam sejumlah aspek.

“Kita mau ada kesempatan bersama masyarakat untuk bersama-sama mendorong desa mandiri, dan tentunya semua itu dapat tercipta jika inovasi semakin ditingkatkan,” Ujarnya.

Semua usulan kata kepala desa, bersifat umum dan hal yang sangat mensorong Desa Mesakada dapat mandiri sebab potensi alam sangat mendukung.

Lanjut Demmanala, Potensi Desa Mesakada seperti nenas dan ikan tinggal bagaimana produksi tersebut dapat dikelola menjadi barang yang bernilai jual lebih baik.

Sala satu tokoh masyarakat Desa Mesakada, Relius mengatakan. Potensi desa termasuk Tanaman Nenas dan Budidaya Ikan tidak dapat dipungkiri sangat memberikan peluang ekonomi namun hal itu perlu dilakukan sosialisasi dan kajian mendalam agar kegiatan yang direncanakan dapat berjalan maksimal.

“Prinsipnya kita sangat mendukung namun harus mesti ada kesian mendapam sehingga berjalan maksimal, ” Ujarnya.

(HN)

 

image_pdfimage_print
Spread the love

Komentar