Kunjungan ke Petani Bawang, DR. Zain: Petani Itu Menolong Banyak Orang

MAMASA, Dikita. id- Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Mamasa menggelar kunjungan terhadap petani bawang merah di Buntu Tille, Desa Lembana Salulo, Kecamatan Mamasa guna mendorong produktivitas pertanian.

Pj Bupati Mamasa, DR. Muh. Zain melalui kunjungannya, selasa (20/2/2024) menyampaikan. Ketersediaan pangan lokal tentu sangat didukung oleh aktivitas pertanian sehingga lewat kegiatan petani bawang merah tentu akan meningkatkan ketersediaan pangan dan menekan inflasi.

“Kita mesti melakukan gerakan masifikasi pertanian yang berkelanjutan dimulai dari merubah mindset bahwa petani itu menolong banyak orang, ” Papar Bupati.

Zain di sela kunjungan memberikan apresiasi atas kerja keras para petani dan petani milenial dalam membantu terwujudnya ketahanan pangan di Kabupaten Mamasa.

Lanjut Dr. Zain juga mengajak para petani untuk terus meningkatkan kualitas produk pertanian serta menjaga kelestarian lingkungan sekitar.

Menurut DR.Zain, Mamasa memiliki tanah yang subur dan luas, masih banyak lahan yang belum berproduksi dengan baik, sebab itu penting sinergi pemerintah dan masyarakat untuk meningkatkan produksi pertanian.

Bupati Mamasa menyampaikan. Pemda khususnya kepala dinas terkait akan berupaya keras memberi perhatian khusus kepada petani, karena komoditas bawang merah salah satu penyumbang tertinggi dalam menekan inflasi sehingga diharapkan perlu mengaktifkan Bumdes di setiap desa untuk kebijakan perekonomian.

Dalam kesempatan kunjungan tersebut, Pj Bupati dibersamai oleh Ibu PKK, Kepala Dinas, Kabag Humas, Camat dan tim media center Kabupaten Mamasa meninjau lahan pertanian bawang merah.

Sementara Duta Petani Milenial Kementerian Pertanian RI dan Ketua Jaringan pertanian Nasional Komisatiat Kabupaten Mamasa, Sudiarno menjelaskan. Gerakan pertanian di Mamasa terkoneksi dan terkoordinasi dengan petani-petani Milenial dengan baik.

“Kurang lebih 20 tahun Mamasa berdiri, kita masih belum mandiri dalam hal pertanian. Masih banyak sayuran yang didatangkan dari luar. Keresahan itulah yang membuat kami petani milenial untuk bergerak. Semoga petani kita semakin semangat berproduksi,” kata Sudi.

Saat dikonfirmasi via whatsapp, Sudiarno juga menjelaskan. Sangat diharapkan Pj Bupati bisa konsisten dan benar-benar peduli terhadap pertanian Mamasa sehingga memberi semangat kepada petani.

Menurut Sudi, kendala petani sekarang yaitu pengadaan bibit dan pupuk. Jika kebutuhan petani ini bisa di penuhi Pemda maka yakinlah masyarakat Mamasa akan pelan-pelan bisa membangun ekonominya dengan pertanian.

Sedangkan Kepala Desa Lembana Salulo, Yosker juga menyampaikan. Pihaknya berterimakasih kepada Pj Bupati atas kunjungannya di lahan pertanian Kelompok Tani Buntu Tille Permai Lemsa (BTP).

“Petani disini berbentuk kelompok, kita baru buat sampel, namun kendala di biaya dan alat. Kita harapkan ada bantuan dari Pemda meskipun sementara ini sudah berjalan, kami punya lahan siap 3 hektar, ditanami bawang merah 1 hektar sekitar 100 kg bibit,” kata Yosker.

(Aln/HN)

image_pdfimage_print
Spread the love

Komentar