Kampanye di Beru-Beru, Sutinah Suhardi Disambut Tarian Tradisional

MAMUJU, DIKITA.id – Calon Bupati Mamuju, nomor urut 1, Hj. St. Sutinah Suhardi kembali menggelar kampanye terbatas di desa Beru-Beru, kecamatan Kalukku, kabupaten Mamuju, Senin (19/10/20).

Kampanye Terbatas Sutinah Suhardi di Desa Beru-Beru, kecamata Kalukku, senin (19/10/20) (foto : rfa/dikita)

Calon Bupati Mamuju Perempuan ini, hadir dengan sambutan tarian tradisional yang diperagakan putri daerah desa Beru-Beru.

Tak hanya tarian, kegiatan yang diinisiasi oleh Emak-Emak KEREN ini, juga dihadiri banyak kaum perempuan yang tergabung dalam komunitas Emak-Emak Keren maupun simpatisan TINA-ADO.

“Data yang ada saat ini, pemilih perempuan menempati presentase tertinggi, sehingga TINA-ADO harus mendapatkan simpati dari kaum perempuan,” kata Hajrul Malik, ketua Relawan Mamuju KEREN.

Ditempat yang sama, ketua Laskar PPP, Irfan Topporang yang juga merupakan putra asli Kalukku ini mengajak seluruh masyarakat khususnya di kecamatan Kalukku untuk ikut dalam barisan pemenangan pasangan nomor urut 1, Sutinah Suhardi-Ado Masud.

“Ibu Sutinah ini berpasangan dengan pak Ado Mas’ud yang juga putra asli Kalukku, jadi tidak ada alasan untuk tidak memilih beliau. Karena jika terpilih beliau tidak akan melupakan daerahnya,” kata Irfan.

Sementara itu, ketua Relawan Emak-Emak Keren, Hj. Fatmawati menegaskan komitmennya untuk memenangkan pasangan TINA-ADO khusus di desa Beru-Beru dengan presentase diatas 80 persen.

Ia menyapaikan, hal ini sangat mungkin untuk dilakukan mengingat sejumlah program yang sudah dimasukkan oleh sejumlah anggota DPRD koalisi pendukung TINA-ADO, begitu juga dengan DR. H. Suhardi Duka yang saat ini menjadi anggota DPR RI, Komisi IV.

Sutinah menyampaikan apresiasinya atas sambutan yang diberikan masyarakat desa Beru-Beru, khususnya semangat para Emak-Emak KEREN.

“Luar biasa, ini sambutan yang sangat meriah, terimakasih atas sambutannya terkhusus bagi Emak-Emak KEREN desa Beru-Beru,” kata Sutinah.

Ia juga memaparkan visi-misinya diantaranya program pemberdayaan bagi para Ibu rumah tangga yang nantinya akan diberdayakan melalui pelatihan dan bantuan UMKM untuk mendorong produktifitas bagi para ibu rumah tangga.

Selain itu, program kesehatan dan pendidikan juga menjadi salah satu program andalan TINA-ADO.

“Kami akan berikan desa Beru-Beru ini 1 unit mobil ambulance untuk digunakan masyarakat. Untuk pendidikan, kami akan kembalikan beasiswa Manakarra,” kata Sutinah.

Tak hanya itu, Sutinah berjanji jika terpilih nantinya, petani dan nelayan juga akan mendapatkan perhatian khusus. Hal itu bisa dilakukan dengan konektivitas pemerintahan hingga ke pusat.

“Petani dan Nelayan juga akan menjadi perhatian kami melakui kartu Mamuju KEREN, pak SDK yang saat ini berada di DPR RI akan bersinergi dengan kami di kabupaten jika nantinya kami diberi amanah oleh masyarakat,” ucap Tina.

Untuk itu, ia berharap dukungan serta do’a dari seluruh masyarakat Mamuju khususnya yang ada di kecamatan Kalukku.

Kegiatan ini juga menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan virus corona yang dipantau langsung oleh penwas kecamatan setempat.

zul/rfa

image_pdfimage_print
Spread the love

Komentar