Aparat Kepolisian Polres Mamasa Cegah Protes Keterlambatan Dana Desa

MAMASA, DIKITA.id – Aparat kepolisian Polres Mamasa, terus melakukan upaya antisipasi adanya protes pemerintah desa terkait keterlambatan pencarian dana desa.

Salah satunya, aktif melakukan koordinasi bersama sejumlah Kepala Desa dan juga pihak Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Mamasa.

Hal tersebut dilakukan, menyikapi adanya riak-riak pemerintah desa pada Tahun 2021 lalu, lantaran keterlambatan pencarian dana desa.

Sehingga untuk mencegah hal itu, pihak keamanan Polres Mamasa terus melakukan berbagai upaya, untuk mengantisipasi adanya gerakan pemerintah desa menyikapi keterlambatan pencarian dana desa.

Aparat Kepolisian Polres Mamasa melaksanakan koordinasi bersama Kepala Desa. (Foto: Istimewa)

Dengan adanya pencegahan dari aparat kepolisian, situasi dan kondisi baik di kalangan pemerintah desa maupun Dinas PMD, berjalan baik hingga kini.

Langkah aparat kepolisian, diapresi oleh sejumlah Kepala Desa. Salah satunya Kepala Desa Botteng, M. Tahir.

Kepada laman ini, Kepala Desa Botteng M. Tahir mengungkapkan, apa yang dilakukan aparat kepolisian perlu diberikan apresiasi.

“Kita bersyukur karena selalu diberikan masukan oleh keamanan,” kata M. Tahir.

Pihaknya berterima kasih kepada Kepolisian Polres Mamasa yang telah aktif melakukan sosialisasi, mencegah adanya protes tentang keterlambatan pencarian dana desa.

“Perlu kita apresiasi kinerja kepolisian,” tandasnya.

wa/rfa

image_pdfimage_print
Spread the love

Komentar