Sampaikan Aspirasi, Pedagang Pasar Sambangi Kantor Bupati Mamasa

MAMASA, Dikita.id- Puluhan pedagang pasar Mamasa yang terdiri dari sejumlah ibu rumah tangga menyambangi Kantor Bupati Mamasa menyampaikan sejumlah aspirasi.

Setelah sejumlah pedagang tiba di Kantor Bupati, para ibu-ibu pedagang tersebut disambut langsung oleh Pj Bupati Mamasa, Dr. Yakub F Solon. Pertemuan berlangsung dengan penuh canda dan tawa dalam nuansa kekeluargaan.

Harisa salah satu perwakilan pedangan pasar Mamasa menyampaikan, tujuan bertemu dengan Pj Bupati Mamasa ingin menyampaikan Curahan Hati (Curhat) tentang nasip para pedagang.

‘Kami bertemu dengan orang tua kami menyampaikan isi hati tentang nasip pedangang yang saat kian tidak jelas. Dan kami sangat berterimakasih karena pak Pj bisa menerima kami dengan senang hati dan memberikan solusi terhadap kegelisahan kami selama ini,” ungkap Harisa saat ditemui di Kantor Bupati Mamasa, Kamis (9/11/2023).

Harisa juga menambahkan, dalam pertemuan ini pihaknya menyampaikan kepada Pj Bupati Mamasa bahwa pedagang pasar siap berkolaborasi dengan Pemda Mamasa untuk peningkatan perekonomian terlebih mendorong PAD melalui retribusi para pedagang.

“Kami siap bermitra dengan pemerintah mencipkatan pasar yang bersih sebagai cerminan daerah wisata, kami juga akan mendorong para pedangang agar taat membayar retribusi PAD tetapi kami berharap pulah pemerintah memberikan fasilitas sebagai tempat kami berjualan,”tutur Harisa.

Menanggapi aspirasi yang disampaikan ibu-ibu pedangang pasar Mamasa, Yakub F Solon mengatakan pemda harus hadir memberi solusi.

Dikatakan, para pedagang telah menunjukkan bentuk kecintaanya kepada daerah ini. Mereka telah taat melakukan kewajibanya seperti membayar retribusi PAD, meningkatkan perekonomian dan menciptakan lapangan kerja sehingga tugas Pemda harus memberi perhatian.

“Banyak yang disampaikan tetapi intinya mereka ingin berkontribusi dalam meningkatkan PAD, memajukan perekonomian dan membuka lapangan kerja. Tugas kita memfasilitasi mereka khsusnya tempat menjual yang strategis,” Kata Yakub

Karena itu ia menyampaikan kepada para pedagang agar tetap menjual di tempat yang sudah ditempati sekarang sambil Pemda melalui dinas terkait mengkaji lokasi yang strategis.

“Kita tetap kasi ruang untuk menjual ditempatnya sekarang dengan syarat mereka jaga kebersihan kota sambil kita kaji tempat yang strategis sehingga mereka bisa berjualan dengan nyaman dan ada pembelinya. Kalau mau direlokasi ke pasar yang sudah ada kasian karena tidak ada pembeli disana,”ungkapnya.

(NS-01/HN)

image_pdfimage_print
Spread the love

Komentar