Gelar Sosialisasi 4 Pilar, SDK Tekankan Pentingnya Merawat Persatuan

POLMAN, DIKITA.id – Anggota DPR/MPR RI, DR. H. Suhardi Duka (SDK) kembali menggelar sosialisasi 4 Pilar MPR RI. Kali ini Legislator Partai Demokrat ini melakukan sosialisasi di Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), Sabtu, (06/02/21).

Dalam sosialisasinya, SDK kembali menguraikan nilai-nilai 4 Pilar MPR RI yakni Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Ia mengungkapkan bahwa 4 Pilar MPR RI itu harus menjadi pedoman bagi seluruh rakyat Indonesia untuk menjawab tantangan berbangsa, masa kini dan masa yang akan datang.

“Di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini, kita harus mampu terus menjaga persatuan dan kesatuan demi kemajuan daerah kita, tentu dalam hal mematuhi anjuran pemerintah,” kata SDK.

“Kita harus benar-benar kembali pada budaya gotong-royong, bukan malah terpecah-belah hanya karena kepentingan kelompok tertentu,” lanjutnya.

SDK juga mengungkapkan bahwa saat ini bangsa Indonesia tengah menghadapi berbagai tantangan seperti lunturnya nasionalisme, semakin sempitnya pemahaman tentang Pancasila dan Agama, serta krisis ekonomi yang diakibatkan oleh pandemi Covid-19 dan bencana alam di beberapa daerah.

Terkhusus di wilayah Sulbar yang baru-baru ini di guncang gempa bumi berkekuatan 6.2 magnitudo membuat pemerintah harus bekerja ekstra dalam menghadapi tantangan pembangunan.

“Sebagai rakyat Indonesia, kita harus saling mendukung dan saling merangkul sebagai bagian dari keluarga besar bangsa Indonesia, Sulbar Bangkit, Indonesia Bangkit.” tutup SDK.

Kegiatan ini dihadiri oleh peserta dari berbagai elemen masyarakat di Kabupaten Polewali Mandar. Diantaranya Tokoh Agama, Tokoh Pendidikan, Para Penggiat Media Sosial, Pemuda serta Tokoh Masyarakat dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

eka/rfa

image_pdfimage_print
Spread the love

Komentar