Harga BBM Resmi Naik, Polisi Patroli Cegah Antrean Panjang

MAMASA, DIKITA.id – Pemerintah memutuskan untuk melakukan penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi maupun non subsidi. Harga BBM secara resmi mengalami kenaikan per hari ini, Sabtu 3 September 2022.

Pasca diumumkan pemerintah, Polsek Mamasa bergerak cepat mendatangi dua Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), wilayah hukumnya. Diantaranya, SPBU Lambanan dan SPBU Tandukkaluak.

Hal tersebut dilakukan, untuk mengantisipasi terjadinya antrean panjang usai pengumuman penyesuaian harga BBM oleh pemerintah.

Kapolsek Mamasa, AKP Dedi Yulianto mengatakan, setelah dilakukan Patroli di dua SPBU di wilayah hukum Polsek Mamasa, tidak ditemukan adanya antrean panjang.

Meskipun, pemerintah telah mengumumkan secara resmi adanya penyesuaian harga BBM.

“Jadi untuk SPBU di wilayah Mamasa, tidak ditemukan adanya antrean panjang,” kata AKP Dedi Yulianto, Sabtu 3 September 2022.

Tak hanya antrean panjang, pihaknya juga mengantisipasi potensi adanya penimbunan BBM, sebelum pemerintah resmi mengumumkan adanya penyesuaian sore tadi.

“Sejak pagi kami lakukan pengamanan sampai pemerintah telah mengumumkan penyesuaian BBM, tidak ditemukan adanya kendala baik antrean panjang maupun potensi adanya penimbunan BBM,” tandasnya.

wa/rfa

image_pdfimage_print
Spread the love

Komentar